Lebaran Pulang Kampung? Saatnya Pamer Kekayaan!

rasyiqi
By rasyiqi
3 Min Read
yellow sedan on gray asphalt road during daytime
Photo by Haidan on Unsplash

niagamedia – Hei, Niagaranger! Lebaran sudah dekat! Itu artinya saat yang tepat untuk menguras tabungan, kredit mobil mewah, dan beli baju-baju branded.

Kenapa? Karena mudik Lebaran itu ajang fashion show dan pamer kekayaan, saudara-saudara!

Lupakan deh itu silaturahmi dengan keluarga besar atau makna spiritual.

Sekarang, yang penting adalah tampil paling bersinar di tengah kampung! Siapa yang peduli kalau pulang cuma bikin ortu tambah pusing mikirin cicilan? Yang penting tetangga terkesima dan iri hati setengah mati!

Tips Jitu Untuk Flexing Saat Mudik

Mobil Mewah: Wajib Hukumnya

Lupakan si angkot setia atau bis ekonomi. Pulang kampung naik kendaraan yang bikin leher warga desa pada melintir.

Makin besar logo mobilnya, makin tinggi pula status sosial Anda.

Nggak punya mobil? Tenang, banyak tuh rental yang siap membantu demi harga diri, eh, demi kebahagiaan mudik.

Outfit Mahal Nan Ngetren

Keluarkan semua baju dan aksesoris branded dari lemari. Yang penting kelihatan harganya, peduli amat kalau besok kudu makan mie instan selama seminggu.

Pastikan penampilan cetar membahana dari ujung rambut sampai ujung kaki. Ingat, kampung halamanmu menunggu transformasi anda menjadi sultan!

Cerita Sukses yang Dibuat-buat

Sudah tampil maksimal, saatnya pamer pencapaian. Ceritakan betapa meroketnya karier Anda, walaupun kenyataannya gaji masih pas-pasan.

Bicara soal bisnis yang menggurita, padahal masih jualan online dengan untung recehan. Jangan lupa selipkan rencana liburan ke negara antah berantah selepas lebaran, biar image “Crazy Rich Kampung” makin melekat.

Traktiran Palsu

Jadilah dermawan mendadak! Traktir semua saudara dan tetangga, walaupun besok Anda sendiri yang kelaparan.

Belikan semua keponakan mainan kekinian, yang penting saatnya bayar bisa pura-pura lupa bawa dompet.

Pokoknya, Lebaran adalah momen untuk berinvestasi dalam reputasi!

Ingat, Mudik yang Asli, Ya Mudik Flexing!

Ayo, siapa yang siap bersaing jadi juaranya mudik flexing tahun ini? Mari kita tunjukkan pada dunia bahwa lebaran bukanlah soal kebersamaan atau berbagi rezeki, tapi soal siapa yang pulang kampung dengan gaya paling sultan!

Disclaimer: Artikel ini sangat sarkastik. Mohon jangan menganggap isinya sebagai saran yang benar! Mudik seharusnya jadi momen untuk merayakan kebersamaan, bukan pamer harta semata.

Share This Article